Sabtu, 19 Desember 2009

MIMPI


Bermimpi itu penting, tetapi yang lebih penting adalah bagaimana mewujudkan mimpi itu. Begitulah pesan moral yang dapat diambil dari film "Sang Pemimpi". Bagaimana?

Senin, 14 Desember 2009

YIN-YANG, KONSEP TERMODINAMIKA DALAM SISTEM PENGOBATAN HERBAL CINA

Dalam sistem obat dan pengobatan tradisional Cina, penggunaan obat dalam pengobatan didasarkan pada kesetimbangan energi Yin-Yang. Yin adalah enegi dingin, sedangkan Yang adalah energi panas. Dalam tubuh yang sehat, Yin dan Yang selalu dalam kesetimbangan. Menurut konsep terapeutik herbal Cina, sifat utama dari obat herbal adalah pengaturan kesetimbangan antara Yin dan Yang. Bila kesetimbangan Yin-Yang terganggu, akan terjadi gangguan kesehatan. Bila energi bergeser ke arah Yin (dingin), misalnya pada penderita demam, maka kepadanya perlu diberikan obat yang berkarakter Yang, sehingga terjadi transfer energi antara Yin-Yang mengarah kembali pada keadaan kesetimbangan, atau bila energi bergeser ke arah Yang, perlu diberikan obat yang berkarater Yin hingga terjadi lagi kesetimbangan. Konsep sederhana yang mengacu pada Termodinamika, Hukum Hess yang mengatakan bahwa bila dua benda berbeda suhu dicampurkan, benda yang bersuhu lebih tinggi akan memberikan sebagian panasnya kepada benda yang lebih dingin hingga terjadi kesetimbangan. Sangat mengagumkan karena konsep Yin-Yang diterapkan masyarakat tradisonal Cina sebagai konsep terapeutik herbalnya jauh sebelum Hukum Termodinamika ditemukan.

Dalam konsep Yin-Yang sebagai konsep terapeutik Cina menggunakan obat herbal, masyarakat tradisional Cina menganggap bahwa makanan adalah sumber penyebab terjadinya penyakit. Mereka berpendapat kelebihan atau kekurangan makanan (dalam pengertian energi) akan menyebabkan kesetimbangan Yin-Yang dalam rongga perut (viscera) akan terganggu sehingga menyebabkan terjadinya keadaan sakit. Sebuah contoh yang indah untuk menjelaskan ini, bila makanan mengandung glukosa berlebihan, terjadi kelebihan energi yang menyebabkan kesetimbangan Yin-Yang dalam viscera terganggu dan menyebabkan penyakit diabetes. Untuk mengobatinya perlu masukan obat yang bertindak mengurangi kelebihan energi tersebut dan mengembalikannya lagi ke arah kesetimbangan. Jadi dalam konsep terapeutik Cina, prinsip Yin-Yang sedemikian sederhana namun mempunyai penggunaan yang luar biasa.

HELP ME PLEASE MATE, HOW CAN I REACH MY DREAMS

Seorang turis wanita setengah baya berlibur di pulau Bali. Dia sangat tahu Bali bagian dari Indonesia yang terkenal karena ethnosocio cultural termasuk ethnomedicine yang eksotik. Dia mendapat banyak pengalaman, di Bali banyak bunga bertebaran. Ketika suatu sore dia memandang laut lepas di pantai Kuta, dia duduk bersebelahan dengan seorang Indonesia yang kebetulan apoteker. Dia berkata, di Bali nan eksotik ini, dia butuh ketenangan bagi jiwanya yang tertekan kesibukan dinegaranya, dia mendambakan "increasing her passion of love". Dia percaya di Bali dia akan mendapatkannya, dia bertanya kepada anda :"You are an Indonesian pharmacist, so I am believe you can help me, what I must do. Help me please mate, how can I reach my dreams". Bagaimana?

Kamis, 26 November 2009

NASEHAT SEORANG GURU PADEPOKAN SILAT

Suatu hari di sebuah padepokan perguruan silat di puncak gunung, para murid dikumpulkan sang guru karena hari itu para murid telah menyelesaikan pendidikannya, ya sebutlah kalau masa kini hari itu wisuda para murid. Sang guru berkata, "wahai para muridku, hari ini tuntas semua ilmu telah aku turunkan, satu hal yang aku ingin katakan, hari ini bukanlah hari akhir, bukan pula awal dari suatu akhir, tapi hari ini baru akhir suatu awal dari perjalanan yang masih panjang". Pergilah arungi laut kehidupan, bila lautmu berwarna merah penuh darah, jangan engkau hirup darah yang mungkin menjadi racun bagi kehidupanmu, bila lautmu tenang membiru, jangan biarkan ia menjadi merah karena darah.

Minggu, 22 November 2009

ANTARA IDEALISME DAN PERUBAHAN MINDSET

Mindset seseorang pada gilirannya akan menumbuhkan idealisme. Idealisme yang tumbuh seringkali melekat kuat dengan kepribadian, sehingga orang yang punya idealisme kuat sering disebut mempunyai kepribadian kuat, atau orang dengan pribadi terpuji seringkali merupakan orang dengan idealisme tinggi. Karena kepribadian sangat dipengaruhi mindset, maka sesuatu yang logis bila dikatakan idealisme dan mindset merupakan dua sisi mata uang yang tidak dapat dipisahkan, padahal selayaknya idealisme harus tetap dapat dipertahankan walau mindset berubah, atau bahkan perubahan mindset seharusnya dapat mempertajam visi idealisme.Mindset dapat saja berubah, idealisme tidak harus menjadi lebur

Senin, 26 Oktober 2009

Bagaimana caranya ?

seorang muda duduk termenung, dia memperhatikan bahwa hampir semua orang trend hidupnya jadi "follower", dia ingin yang lain, jadi "trendsetter". Bagaimana caranya ya? Ada yang tahu?

Senin, 19 Oktober 2009

Genghis Khan

Genghis Khan suatu malam mengumpulkan kepala pasukannya. Dia memberi tahu besok akan menyerang suatu wilayah lembah yang subur yang dikelilingi gunung-gunung. Dia mengatur agar pasukannya masuk dari celah-celah gunung agar musuh tidak bisa keluar. Pasukan panah harus membantu pasukan berkuda dengan panah-panah api. Besoknya pasukan Genghis Khanmulai bergerak. Genghis Khan menatap tajam dari atas kudanya. Ketika matahari mulai terbit dia berseru : "Serang....hancurkan musuh...."
Cerita? atau pelajaran?.....semua tergantung anda...

Selasa, 13 Oktober 2009

Apa yang salah pada diriku?...Apa yang harus aku lakukan?..

seorang lelaki, sarjana, setiap hari berkeliling membawa ijazahnya mencari pekerjaan. Saat yang sama seorang lelaki lain, juga sarjana, menyimpan ijazahnya dan mencari jalan untuk mewujudkan impiannya. Keduanya bermimpi, keduanya berjuang, tetapi setelah kurun waktu tertentu si lelaki yang mewujudkan impiannya tanpa membawa ijazah kemana-mana berhasil mewujudkan impiannya, sementara si sarjana pembawa ijazah masih terlunta dengan ijazahnya. Dia berfikir... "apa yang salah pada diriku?.....Apa yang harus aku lakukan?...."Well, tolonglah lelaki itu... berikan pandangan seakan itu hal yang menimpa diri anda....

Sabtu, 10 Oktober 2009

PASSION OF EXCELLENCE

Bila kita simak soundtrack Laskar Pelangi :

"mimpi adalah kunci
untuk kita menaklukan dunia
berlarilah tanpa lelah
sampai engkau meraihnya"

bagaimana anda menggandengnya dengan "passion of excellence" untuk diterapkan dalam sistem manajemen yang akan anda terapkan

Senin, 05 Oktober 2009

Buaya dan kesempatan

suatu pagi, seekor buaya berjemur di sungai sambil membuka mulutnya. Dia membiarkan air mengalr melalui mulutnya sambil menunggu kesempatan datangnya seekor ikan yang akan segera dilahapnya. Sekian lama dia menunggu hingga suatu saat ada seekor lalat terbang lewat mulutnya, hap, dengan tangkas buaya mencaploknya, lalu kembali membuka mulutnya menunggu datangnya ikan. Pelajaran apa yang dapat kita ambil dari cerita di atas? Mari kita diskusi untuk saling memberi pencerahan.

Senin, 28 September 2009

Seorang manajer adalah pemimpin dari suatu sistem manajemen yang harus mempunyai kemampuan untuk mengendalikan sistem. Seseorang akan mampu mengendalikan sistem bila yang bersangkutan mampu mengendalikan diri sendiri. Dengan demikian salah satu persyaratan seorang manajer adalah kemampuan mengendalikan diri. Diskusikan apa yang menjadi modal bagi seseorang agar mampu melakukan pengendalian diri.